Bank Tabungan Pos (Postspaar Bank) yang didirikan oleh pemerintah kolonial Belanda adalah cikal bakal dari Bank Tabungan Negara (BTN). Baru pada tahun 1963 namanya menjadi Bank Tabungan Negara (BTN). Masyarakat lebih mengenal bank BTN sebagai penyedia kredit perumahan rakyat (KPR). Fasilitas tersebut memang khusus untuk bank BTN dengan diterbitkannya surat oleh Kementerian Keuangan tanggal 29 Januari 1974. Layanan itu sendiri baru bisa direalisasikan untuk masyarakat mulai 10 Desember 1976. Kini bersama visi yang dimilikinya "menjadi bank yang terkemuka dalam pembiayaan perumahan" maka Bank BTN telah menjelma menjadi salah satu bank terdepan di tanah air.
Sebagai salah satu bank terkemuka, institusi perbankan ini pun menghadirkan layanan situs bank BTN. Situs resmi yang bisa diakses masyarakat dan nasabah di alamat http://www.btn.co.id ini memiliki tampilan simpel dengan dominan warna biru dan abu-abu. Layanan situs bank BTN menyediakan 2 pilihan bahasa pengantar yaitu Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris yang bisa dipilih pada tombol ikon di sebelah kanan atas. Di situs bank BTN cukup lengkap disajikan berbagai informasi mengenai produk dan layanan, kemudian juga profil dan sejarah berdirinya bank BTN dan info mengenai CSR (Corporate Social Responsibility).
Info lengkap produk dan layanan yang tersaji di situs bank BTN bisa diakses di menu yang terletak di sebelah kanan. Produk dan layanan bank BTN sendiri cukup lengkap meliputi produk dana, produk kredit, jasa dan layanan serta BTN Prioritas. Untuk produk dana yang terkenal adalah tabungan Batara. Tabungan BTN Batara menawarkan bermacam kemudahan transaksi yang akan memfasilitasi aktivitas finansial para nasabah. Kelebihan tabungan BTN Batara ini salah satunya adalah nasabah bisa melakukan setoran di seluruh Kantor Pos on Line (KLKK) yang terdapat di seluruh daerah di Indonesia. Produk tabungan yang juga banyak dimanfaatkan oleh nasabah adalah tabungan BTN Perumahan. Tabungan ini akan memudahkan para nasabah yang ingin memiliki rumah pertama mereka dengan sebelumnya menabung terlebih dulu. Tabungan yang bebas biaya administrasi ini pun memberikan bunga yang cukup menarik dengan setoran awal yang cukup ringan hanya RP.2 juta saja dan kemudahan mendapatkan fasilitas KPR BTN.
Untuk produk kredit yang paling populer adalah kredit untuk pemilikan rumah atau ruko. Seperti KPR BTN Sejahtera, KPR BTN Platinum, Kredit Pemilikan Apartemen BTN, Kredit Agunan Rumah dan sebagainya. Seiring dengan makin meningkatnya kecenderungan masyarakat yang ingin memiliki dan tinggal di apartemen, bank BTN pun memiliki sebuah produk untuk itu namanya KPA BTN. KPA BTN merupakan kredit pemilikan apartemen untuk kebutuhan membeli apartemen apakah itu unit baru ataupun bekas, apartemen yang masih inden atau pengalihan kredit dari bank lain.
Yang juga menarik di situs bank BTN adalah menu e-channel yang menyediakan informasi lengkap mengenai layanan SMS banking dan Internet Banking bank BTN. Jika masyarakat masih menginginkan penjelasan lebih lanjut mengenai apa saja yang berhubungan dengan bank BTN terutama untuk produk dan layanannya, mereka bia menyampaikannya menggunakan menu 'Hubungi Kami' yang terdapat di halaman depan.