Sebuah institusi perbankan pada prinsipnya sebagai penghubung antara pemilik uang (penabung) dan peminjam. Saat ini sektor perbankan di Indonesia telah mengalami kemajuan yang cukup menggembirakan dengan makin banyaknya jumlah masyarakat yang terlibat di dalamnya. Dari sisi internal bank pun menunjukkan makin banyaknya bank yang beroperasi di Indonesia dengan asset yang makin meningkat. Bank CIMB Niaga yang dulunya merupakan gabungan dari bank Niaga dan Lippobank ini merupakan salah satu bank dengan pertumbuhan asset yang cepat. Kini bank CIMB Niaga adalah bank dengan jumlah asset terbesar ke-5 di Indonesia.
Bank CIMB Niaga memiliki produk dan layanan yang cukup lengkap yang ditujukan untuk para nasabahnya. Agar bisa selalu mengikuti perkembangan teknologi yang juga selalu berkembang, bank CIMB Niaga pun mulai menerapkan apa yang dinamakan dengan branchless banking atau bank tanpa adanya kantor cabang. Wujudnya berupa penerapan teknologi jaringan dalam bentuk SMS banking, internet banking dan mobile banking. Fitur SMS banking yang dinamakan dengan Go Mobile bank CIMB Niaga ini akan memfasilitasi para nasabah mudah melakukan transaksi perbankan di mana saja dan kapan saja saat itu mereka sedang berada cukup mengandalkan ponsel di tangan mereka.
SMS banking lewat Go Mobile menawarkan kepada para nasabah bank CIMB Niaga kemudahan dalam mengecek saldo rekening, memeriksa histori transaksi yang pernah dilakukan, membuat pembayarana beragam tagihan, pembelian isi ulang pulsa, pembelian token listrik, transfer ke rekening lain dan lain sebagainya. Proses pendaftaran SMS Banking CIMB Niaga disediakan 2 pilihan cara yaitu lewat ATM bank CIMB Niaga atau langsung lewat aplikasi Go Mobile.
1. Cara daftar SMS banking CIMB Niaga lewat ATM
Nasabah cukup memilih menu eBanking pada layar ATM. Dilanjut dengan memilih menu Registrasi eBanking dan kemudian Registrasi Go Mobile. Ketikkan nomor hape yang nantinya akan digunakan untuk SMS banking. Buat sendiri PIN Go Mobile dengan mengetikkannya ke mesin ATM dan kemudian tekan tombol Proses. Ketikkan sekali lagi PIN Go Mobile yang tadi dibuat sebagai konfirmasi dan tekan tombol Proses. Pendaftar akan memperoleh SMS ke nomor hape yang tadi didaftarkan yang berisi passcode. Ketikkan kode passcode yang diterima ke mesin ATM dan tekan tombol Proses. Nasabah pendaftar akan memperoleh SMS yang berisi link download aplikasi Go Mobile.
2. Cara daftar SMS banking CIMB Niaga langsung di aplikasi Go Mobile
Download dulu aplikasi Go Mobile di website resmi bank CIMB Niaga, pasang di smartphone dan buka aplikasinya. Dari halaman depan, pilih menu Registrasi - Daftar Baru. Tap tombol Setuju dengan Syarat dan Ketentuan Go Mobile. Ketikkan nomor kartu ATM CIMB Niaga, PIN ATM CIMB Niaga dan nomor hape yang nantinya akan digunakan. Buat sendiri User ID dan PIN mBanking dan tap tombol Lanjut. SMS akan diterima ke nomor hape yang tadi didaftarkan yang berisi 4 angka passcode. Pilih tombol Verifikasi Pendaftaran di aplikasi Go Mobile, dan ketikkan nomor hape tadi beserta passcode yang diterima dan tap tombol Lanjut.